top of page
  • Writer's picturePPI TIU

Time Management: Tips Mengatur Waktu Untuk Pelajar


Manajemen waktu itu sangat penting lho bagi kita sebagai pelajar demi mengatur semua kegiatan kita supaya tidak bertabrakan dan pada akhirnya membuat kita kelelahan sendiri. Lantas bagaimana cara untuk manage waktu kita dengan baik, ya? Berikut adalah beberapa tipsnya:


  1. Buat jadwal

Dengan mempunyai jadwal, kalian akan lebih mudah untuk mengatur semua plan yang ada. Karena jadwal yang teratur akan membuat kita paham mana agenda penting yang perlu kita lakukan berdasarkan waktunya. Untuk mengatur jadwal sendiri, kalian bisa menggunakan buku agenda atau notes dan juga bisa membuat digital schedule dengan beberapa app seperti Google Calendar, Todoist, Notion, dsb.


  1. Kerjakan tugas secepatnya

Tentunya kita sebagai pelajar kurang suka jika harus menghadapi tugas yang menumpuk. Oleh karena itu, usahakan untuk mengerjakan tugas langsung sehabis kalian mendapat tugas tersebut. Memang agak melelahkan, namun hal ini mencegah kalian lupa akan tugas ini dan malah menunda-nunda pekerjaan.


  1. 2 minutes rule

Jika kalian punya pekerjaan yang kurang dari 2 menit, seperti mencuci piring, mengirim e-mail, atau merapikan sesuatu, usahakan untuk langsung mengerjakannya. Kenapa? Karena lebih baik kita menyisihkan waktu 2 menit ini sekarang daripada menunda dan bahkan memakan waktu yang lebih nantinya.


  1. Reward yourself

Nah bagi kalian yang suka jalan-jalan ataupun melakukan kegiatan hiburan seperti membaca dan menonton, jadikan kegiatan-kegiatan tersebut sebagai hadiah jika kalian sudah berhasil melakukan tugas maupun pekerjaan lain kalian yang perlu diprioritaskan.




Nah, itu dia beberapa tips mengenai time management. Jadi jangan lupa ya bahwa dengan mempunyai keteraturan, kita bisa melakukan segala bentuk kegiatan kita dengan lebih baik. Jangan sampai kita menunda-nunda dan malah lelah sendiri menghadapi pekerjaan yang menumpuk. Ingat juga untuk selalu take care of yourself di tengah segala kesibukan kalian, ya! Jangan lupa istirahat yang cukup, olahraga, dan memanfaatkan waktu luang dengan sebaik mungkin.

Salam Hangat,

Tim Biro Pers PPI TIU.


15 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page